khazanah alam

dianugerahkan untuk kita menikmatinya....perlu dipelajari, diperbaiki dan dipelihara untuk diturunkan buat generasi seterusnya......tentunya kita tidak mahu dipersalahkan oleh generasi akan datang sebagaimana kita cuba menunding jari ke generasi sebelum ini......fikirkanlah.....

Saturday, 22 June 2013

4 Rahasia memasak dengan bawang putih






Bawang putih adalah bumbu dapur yang hampir digunakan di setiap masakan. Selain membuat masakan lebih lezat, bawang putih juga mengandung sejuta khasiat kesehatan. Untuk mendapatkan manfaat maksimal dari bawang putih, simak rahasia memasak dengan bumbu dapur yang satu ini, seperti yang dilansir dari Yahoo Shine.

Jangan pakai bawang putih botolanSetiap kali memasak, gunakan bawang putih segar, bukan yang dari botolan. Sebab kandungan allicin paling banyak hanya ditemukan dalam bawang putih segar.

Setelah diiris, biarkan beberapa menitMengiris bawang putih sama dengan membongkar sel dan memicu pengeluaran enzim yang bereaksi dengan oksigen. Proses tersebut membantu pembentukan allicin. Jadi biarkan irisan bawang putih selama 10-15 menit sebelum dimasukkan dalam masakan agar Anda mendapatkan khasiat maksimal dari rempah tersebut.

Bawang putih lebih baik dicincang, ditumbuk, atau digeprek?Semakin dihancurkan dinding selnya, semakin banyak enzim yang dikeluarkan oleh bawang putih. Jadi bawang putih sebaiknya digeprek, kemudian iris kecil-kecil untuk menggunakannya sebagai resep masakan.

Menghilangkan bau bawang putihMeskipun bawang putih membuat masakan lebih sedap, namun sisa baunya di tangan cukup mengganggu. Anda bisa menghilangkannya dengan campuran lemon, garam, dan baking soda. Sementara untuk bau mulut, minum saja susu atau kunyah daun peterseli setelah makan bawang putih.

Itulah rahasia memasak lezat dengan bawang putih.

Selamat mempraktikkannya!


sumber dari: merdeka.com