Kecantikan merupakan dambaan tiap wanita.
Beberapa diantaranya bahkan rela menghabiskan uang banyak demi mendapatkan atau
mempertahankan kecantikannya. Padahal tahukah Anda bahwa ada sejenis zat ajaib
yang dihasilkan oleh lebah yang akan membantu mewujudkan kecantikan yang Anda
inginkan secara alamiah ?
Mungkin sebagian dari Anda sudah mengetahui zat
yang berasal dari lebah ini. Madu memang telah dikenal sejak zaman dahulu kala.
Ratu Cleopatra yang terkenal akan kecantikannya pun menggunakan campuran madu
dan susu ketika mandi. Sejak abad 19 hingga saat ini, telah banyak produk
kecantikan yang memakai madu sebagai bahan dasarnya. Sebut saja pelembab, masker
wajah, lotion kulit, hingga shower gel dan shampoo banyak yang
menggunakan madu sebagai bahan utamanyaa.
Madu memang zat alami yang memiliki berbagai
macam kandungan di dalamnya. Kesemua kandungannya dipercaya berkhasiat dalam
merawat kecantikan bahkan kesehatan di diri Anda. Anti-oksidan, anti-iritasi,
antimicrobial agent, adalah beberapa zat yang terkandung di dalam madu
murni. Anti-oksidan berguna untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV yang
dapat merusak kulit, penuaan dini dan kanker kulit. Zat anti-iritasi sangat
cocok digunakan pada semua jenis kulit, termasuk kulit bayi yang sensitif
sekalipun. Dan kandungan antimicrobial agent dalam madu berfungsi untuk mencegah
pertumbuhan bakteri, misalnya pada jerawat ringan. Khasiat madu akan terlihat
jika Anda tepat dan teratur dalam menggunakannya.
Beberapa kegunaan madu, antara lain:
- Jika Anda menginginkan bentuk tubuh yang ideal dengan menjaga atau mengurangi berat badan, anda cukup menyiapkan segelas air yang telah direbus dengan madu dan bubuk kayu manis, kemudian minumlah setiap hari kira-kira setengah jam sebelum sarapan ketika perut masih kosong. Atau dengan meminum madu murni secara langsung kurang lebih 2 sendok makan tiap pagi. Madu memberikan energi yang cukup agar kita dapat melaksanakan aktifitas dengan baik hingga jam makan siang. Bagi orang yang gemuk, ramuan ini jika diminum secara teratur maka akan mencegah lemak menumpuk pada tubuh meski tetap mengkonsumsi makanan berkalori tinggi.
- Jika Anda ingin merawat wajah secara alami, campurkan 1 sendok makan madu murni dengan sedikit susu bubuk, lalu oleskan ke kulit wajah Anda untuk menghilangkan kotoran dan sisa make up, kemudian basuh dengan air hangat. Selain itu, madu juga berfungsi untuk menyembuhkan jerawat ringan. Campur air hangat dengan sedikit garam, kemudian oleskan pada jerawat Anda, beri tekanan untuk melembutkan daerah itu, lalu oleskan madu murni tepat pada bagian yang berjerawat, diamkan 10 menit. Setelah itu, basuh dan tepuk perlahan dan keringkan.
- Untuk merawat rambut dan kulit kepala. Campurkan perasan jeruk nipis dan 1 sendok makan madu dengan air hangat, bilas rambut dengan shampoo seperti biasa lalu tuang ramuan madu tadi pada rambut. Keringkan rambut seperti biasa alhasil rambut akan terlihat lebih berkilau. Sedangkan untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, anda cukup mencampurkan setengah cangkir madu dan 1 sendok makan minyak zaitun. Oleskan merata ke rambut dan kulit kepala lalu tutup dan diamkan selama 30 menit. Setelah itu keramas dan bilas seperti biasa.
Bayangkan saja hanya dengan cairan yang
dihasilkan lebah ini, begitu banyak manfaat dan khasiat kecantikan yang bisa
didapatkan. Maka tak heran jika madu sering disebut ramuan ajaib. Bagi Anda yang
ingin tampil cantik, ramuan berbahan dasar madu secara alami akan membantu Anda
mewujudkan kecantikan dalam diri Anda. Selamat mencoba!
" Beauty is not the face, beauty is a light
in the heart " – Kahlil Gibran
sumber dari: kreatifikasi.blogspot.com